Friday, February 24, 2012

Facebook Berburu Bakat Sampai ke Negeri China

Advertisement

Berikut ini adalah berita yang cukup menghebohkan dari facebook. Ikuti beritanya!
Facebook adalah sarana sosial yang menghubungkan orang-orang dengan teman dan rekan mereka lainnya yang bekerja, belajar, dan hidup di sekitarnya. Dengan slogan "Membantu Anda terhubung dan berbagi dengan orang-orang dalam kehidupan Anda" yang dalam bahasa inggrisnya adalah : helps you connect and share with the people in your life, Facebook adalah salah satu situs jejaring Sosial terbesar dengan pengguna terbanyak di dunia.
 
Beijing, China - Universitas di China dilirik Facebook untuk mendapatkan talenta-talenta terpendam. Misi Facebook adalah, membentuk tim di Amerika yang multi culture.

Situs jejaring rakasasa itu mengincar lulusan universitas terpilih yang namanya sudah tersohor, demikian dikutip detikINET dari theNextWeb, Jumat (24/2/2012). Beberapa kampus yang dimaksud adalah Nanjing University, Shanghai Jiaotong University, Zhejiang University dan Fudan University.

Facebook dilaporkan 'memburu' bakat teknisi di China sebagai bagian dari perekrutan global yang ia lakukan. Sebanyak 900 teknisi software full-time tengah dikumpulkan Facebook dari seluruh penjuru dunia. Nantinya, mereka akan ditempatkan di California atau Seattle.

Untuk posisi yang ditawarkan, Facebook akan memberikan gaji hingga USD 200.000 per tahun. Gaji ini diklaim 10 kali lipat lebih besar dari bayaran di perusahaan IT di China.

Analis dari Analysus Internasional, Dong Xu mengatakan bahwa Facebook mencari bakat di China karena memperhitungkan negara tersebut sebagai market berpotensi besar. Seperti diketahui, akses Facebook di China mengalami pemblokiran akibat ketatnya peraturan berinternet di sana.

Sumber : http://us.inet.detik.com/read/2012/02/24/161137/1850961/398/facebook-berburu-bakat-sampai-ke-negeri-china/?i991102105

Advertisement
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Facebook Berburu Bakat Sampai ke Negeri China

0 comments:

Post a Comment