Saturday, December 6, 2014

Tips Ampuh Cara Menanggulangi Virus Sality

Advertisement

Virus Sality
Tips Ampuh Cara Menanggulangi Virus Sality - Hari ini kawan saya mengeluh karena komputernya terus-terusan terkena infeksi virus sality, padahal baru saja di install ulang, kebetulan driver-driver komputernya ada pada flashdisk. Setelah driver driver-driver tersebut diinstall sampai selesai. Tiba-tiba komputer mulai aneh, dimana komputer tersebut berjalan dengan sangat lambat bahkan diluar dugaan komputer tersebut pun restart dengan sendirinya.

Pada tutorial sebelumnya IT Newbie pernah membahas tentang Tips Ampuh Cara Menanggulangi Virus Conficker dan Tips 8 Cara Ampuh Menghapus Virus Shortcut. Namun dalam tutorial kali ini kita akan bahas tentang Cara Menanggulangi Virus Sality secara manual. Langsung saja akan kita bahas seperti berikut ini :

Pada sebelumnya perlu sobat ketahui bahwa tidak semua program antivirus mampu membersihkan file yang sudah terinfeksi virus W32/Sality.AE. Malah terkadang bisa-bisa, file tersebut akan rusak/corrupt setelah di-scan dan dibersihkan oleh antivirus yang tidak tepat. Terkadang antivirus hanya bisa menghapus atau membersihkan virus tetapi tidak bisa memperbaiki file yang telah di infeksi virus sehingga file tersebut menjadi rusak.

Virus Sality akan menyebar dengan cepat melalui koneksi jaringan komputer sobat dengan memanfaatkan default share Windows atau share folder yang telah mempunyai akses full dengan cara menginfeksi file yang mempunyai ekstensi pif, exe, com atau scr dan lain sebagainya.

Untuk itu, perusahaan sekuriti Vaksin.com telah menyarankan agar pengguna komputer untuk menonaktifkan Default Share (C$, D$ .. dst) dan menghindari full sharing folder sobat di akses jaringan. Langsung saja akan kita bahas berikut ini langkah Cara Menghapus Virus Sality:

1. Matikan koneksi jaringan internet sobat dan lakukan scan dengan antivirus terbaru / update

2. Matikan System Restore selama proses pembersihan virus berlangsung.

3. Matikan Autorun dan Default Share. sobat bisa download file berikut ini lalu jalankan dengan cara: klik kanan repair.inf kemudian install.
http://www.4shared.com/file/82762498/f5dc1edd/repair.html?dirPwdVerified=feea1d94

4. Matikan program aplikasi yang aktif di memori supaya proses pembersihan atau scan lebih cepat terutama program yang ada dalam daftar Startup.

5. Ada baiknya sobat bisa scan dengan menggunakan removal tools dengan terlebih dahulu merubah ekstensi dari removal tools tersebut dengan ekstensi lain [contoh: CMD] agar tidak diinfeksi ulang oleh W32/Sality.AE.

6. Agar komputer sobat yang sudah terinfeksi W32/Sality.AE dapat booting safe mode, sobat bisa restore registry yang sudah diubah oleh virus.
sobat bisa download file berikut ini lalu jalankan sesuai OS yang terinfeksi W32/Sality.AE tersebut.
http://www.4shared.com/file/82761423/934fb170/_2__Sality.htmldirPwdVerified=feea1d94

7. Fix registry lain yang telah diubah oleh virus, sobat bisa download tools berikut ini lalu  jalankan file berikut ini dengan cara: klik kanan repair.inf lalu install
http://www.4shared.com/file/82874724/f485f1dd/repair.html?dirPwdVerified=3b1f2fa9

8. Kemudian restart komputer sobat dan scan ulang dengan menggunakan removal tools antivirus untuk agar memastikan komputer telah bersih dari virus.

9. Untuk pembersihan optimal dan mencegah infeksi ulang sebaiknya install dan scan dengan antivirus yang dapat mendeteksi Sality dengan baik.

Dengan mengikuti langkah-langkah diatas dengan seksama dan teliti sobat dapat dengan mudah menanggulangi virus sality masuk menginfeksi komputer sobat. Disarankan agar setiap ada flashdisk yang mencolok ke komputer sobat dapat di scan, dan update antivirus sobat secara berkala.

Semoga sobat dapat menangani virus sality secara manual.
Semoga bermanfaat.. Salam IT Newbie

Advertisement
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Tips Ampuh Cara Menanggulangi Virus Sality

2 comments: