Sunday, June 19, 2016

Cara Enable/Disable Task Manager Windows XP, 7, 8, 10 Work!!

Advertisement

Cara Membuka Mengaktifkan/ Menonaktifkan Task Manager di Windows Xp, windows 7 dan windows 8 - Task manager merupakan fitur dari windows yang mempunyai fungsi sebagai monitoring dari pekerjaan windows secara background. Dengan mengaktifkan fitur task manager maka kita bisa mematikan pekerjaan windows yang tidak berguna untuk dilakukan secara paksa dan dapat membuat komputer kita menjadi sedikit lega. Tetapi dengan di restart atau di shutdown maka  fungsi yang sebelumnya di matikan maka akan berjalan kembali secara default.

Banyak sekali fungsi dari task manager mulai dari monitoring applications, processes, services, performance, networking dan lain sebagainya. Dengan adanya task manager ini  maka kita bisa melihat grafik performance windows, system maupun hardware RAM secara real time. Dan melakukan end task secara manual.

Terkadang task manager tidak bisa dibuka atau di aktifkan dan biasanya muncul sebuah pesan "task manager disabled" dan juga pesan "task manager disabled by administrator"
Cara Enable/Disable Task Manager Windows XP, 7, 8
Cara mengaktifkan task manager pada windows xp, 7 maupun windows 8 bisa dengan cara Regedit, sebagai berikut :

1. Buka menu RUN lalu ketik regedit dan enter
2. Kemudian masuk ke HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\System
3. Kemudian pada kotak panel sebelah kanan hapus key DisableTaskMgr atau kemudian value datanya menjadi 0.
4. Kemudian Restart komputer

1. Buka menu RUN lalu ketik gpedit.msc dan enter
2. Kemudian pilih User Configuration dan klik administrative templates
3. Kemudian pilih system lalu ctrl+alt+del options
4. Kemudian pada panel sebelah kanan klik 2kali pada remove task manager
5. Kemudian ubah/ganti dari not configured menjadi disabled
6. Restart komputer sobat

Software Task Manager dengan Task Manager Fix :
Cara Enable/Disable Task Manager Windows XP, 7, 8
Dengan menggunakan software task manager yang bernama task manager fix  yang fungsi utamanya memperbaiki task manager yang disabled by administrator secara cepat dan mudah. Untuk sobat yang ingin mendapatkannya bisa langsung download di situsnya di http://www.taskmanagerfix.com/

Semoga tutorial ini dapat membantu sobat yang mengalami kesulitan dalam hal mengaktifkan maupun menonaktifkan task manager pada windows.
Salam IT Newbie.

Advertisement
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Cara Enable/Disable Task Manager Windows XP, 7, 8, 10 Work!!

0 comments:

Post a Comment