Tuesday, February 24, 2015

Tips Cara Menonaktifkan Auto Update Pada Windows 7

Advertisement

Menonaktifkan Fitur Auto Update Windows 7
Tips Cara Menonaktifkan Auto Update Pada Windows 7 - Cara Menonaktifkan Auto update sebenarnya sangat mudah sekali, jika kita mengetahui langkah-langkahnya. Dalam mengupdate windows sebagian dari orang ada yang merasa penting dan ada yang tidak begitu suka dengan update otomatis. Jika dikantor kita diharuskan untuk mengupdate windows secara otomatis, maka lain halnya untuk kita yang hanya memiliki komputer dirumah dengan akses internet terbatas.

IT Newbie sebenarnya sangat menyarankan sobat semua untuk mengupdate windows 7 nya karena dengan mengupdate windows, maka patch serta bug-bug yang terdapat pada windows sebelumya dapat ditutupi, sehingga windows kita bisa menjadi aman dari virus, malware, trojan dan dari program jahat lainnya. Tetapi IT Newbie saat ini menonaktifkan fitur auto update pada windows 7, mengapa demikian? karena IT Newbie saat ini menggunakan modem yang akses internetnya dibatasi oleh kuota. hehe..

Dalam tutorial sebelumnya IT Newbie pernah membahas tentang Cara Bypass Password Windows 7 dan Cara Membuat Disk Password Reset di Windows 7, namun kali ini IT Newbie akan memberikan sedikit tips cara menonaktifkan auto update pada windows 7, langsung saja langkah-langkah nya sebagai berikut :

1. Sobat bisa klik start
2. Klik kanan pada MyComputer dan sobat bisa klik properties
3. Kemudian sobat bisa melihat sebelah kiri, dengan mengklik windows update (lihat gambar)

Windows Update

4. Kemudian sobat bisa mengklik Change Settings (lihat gambar)

Change Settings Windows 7

5. Kemudian pada bagian Important Updates, sobat bisa memilih Never Check for updates (lihat gambar)
Mematikan Fungsi Auto Update

6. Kemudian yang terakhir klik OK dan tutup semua jendela pada MyComputer.

Bagaimana, cukup mudah bukan langkah-langkah menonaktifkan Auto update di Windows 7. Setidaknya dengan mematikan fungsi auto update internet sobat tidak akan habis yang biasanya dibatasi dengan kuota, lain halnya jika sobat menggunakan internet unlimited.

Semoga tutorial Tips Cara Menonaktifkan Auto Update Pada Windows 7 dapat memberikan wawasan dan pengetahuan serta bermanfaat untuk sobat semua.
Salam IT Newbie..

Advertisement
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Tips Cara Menonaktifkan Auto Update Pada Windows 7

0 comments:

Post a Comment